8 Cara Menjual Emas Antam Dengan Harga Terbaik dan Proses Mudah

Sharing is caring!

Cara Menjual Emas Antam ~ Bagaimana cara menjual emas Antam agar bisa mendapatkan harga terbaik dengan proses yang transparan? Temukan jawabannya di bawah ini!

BisnisHandal.com, Keberadaan emas sebagai harga yang berharga memang sudah diamini dari berabad-abad yang lalu. Hingga pada saat sekarang ini, pesona emas tidak pernah memudar bagi setiap orang.

Emas bisa menjadi instrumen investasi yang sangat baik, entah itu investasi jangka pendek, menengah, maupun panjang.

Anda bisa membeli emas atau menabungnya sedkit demi sedikit, kemudian bisa menjualnya lagi untuk berbagai keperluan. Misalnya sebagai modal usaha, untuk biaya pendidikan anak, untuk membeli aset, atau karena mendapat musibah yang sifatnya mendadak.

Dari berbagai jenis emas yang bisa menjadi perencanaan keuangan, salah satunya adalah emas Antam atau emas yang produksi PT Aneka Tambang.

Selain memiliki nilai yang lebih stabil, emas antam juga cukup mudah diperoleh. Anda bisa membeli emas Antam di Pegadaian, toko emas, butik emas Antam, dan lain-lain.

Lalu yang jadi pertanyaan, bagaimana cara menjual emas Antam ketika sewaktu-waktu kita sedang membutuhkan uang?

Pertimbangan Sebelum Menjual Emas Antam

Emas Antam memang bisa dijual kapan saja sesuai dengan keinginan anda. Menjual emas Antam juga jauh lebih mudah karena harga jualnya yang relatif stabil dan permintaan yang tinggi.

cara menjual emas antam di pegadaian

Namun sebelum anda jual emas Antam, ada baiknya memperhatikan beberapa hal berikut ini.

  1. Emas Antam diperjualbelikan satu paket dengan sertifikatnya. Sertifikat emas Antam inilah yang akan menunjukkan keaslian emas tersebut. Jadi pastikan penjualan emas Antam satu paket dengan sertifikatnya.
  2. Cek harga emas sebelum anda menjualnya untuk memastikan anda sudah mengetahui harga terupdate. Hal ini untuk menghindari beberapa pedagang nakal yang mungkin saja ingin mendapatkan harga emas sedikit di bawah harga pasar.
  3. Periksa kembali kondisi emas Antam yang akan anda jual dan cocokkan kembali dengan sertifikatnya.
  4. Pastikan anda menjualnya karena memang benar-benar membutuhkan uang. Biar bagaimana pun emas adalah instrumen investasi jangka panjang yang harganya cenderung mengalami kenaikan.

8 Cara Menjual Emas Antam dengan Harga Terbaik Agar Untung

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda tempuh jika ingin menjual emas Antam dengan harga terbaik dan proses yang mudah.

1. Menjual Emas Antam di Pegadaian

Bisa jadi, pegadaian merupakan tempat yang cukup digemari ketika bertransaksi emas, baik itu pembelian, penjualan, atau gadai emas.

Salah satu yang menjadi daya pikat dari transaksi emas pegadaian adalah karena fleksibilitasnya yang cukup tinggi. Anda bisa mendapatkan emas di pegadaian dengan cara menabung sedikit demi sedikit.

Ketika anda hendak menjualnya, pegadaian juga menerima emas Antam buy back dengan harga sebesar 97% dari harga pasar. Jumlah ini cukup tinggi mengingat harga jual kembali yang ditetapkan oleh PT. Antam hanya sebesar 95% dari harga pasar.

2. Menjual Emas Antam di Butik Emas Antam

Selain melayani pembelian emas, Butik Emas Antam juga menerima penjualan emas Antam dengan harga 95% dari harga pasar.

cara menjual emas antam agar untung

Butik Emas Antam sendiri berlokasi di Jalan T.B. Simatupang nomor 1, Lingkar selatan, Jakarta.

Jadi, jika berniat untuk menjual emas Antam, anda tinggal mendatangi lokasi tersebut dengan membawa emas beserta sertifikatnya dan langsung mendatangi lantai 1.

Butik Emas Antam melayani buy back pada hari Selasa dan Kamis saja pada pukul 09.00 – 12.00.

3. Menjual Emas Antam di Toko Emas

Seperti yang kita ketahui, toko emas melayani transaksi jual beli aneka perhiasan emas.

Meskipun emas batangan bukan menjadi produk prioritas yang diperdagangkan, mayoritas pedagang emas akan senang hati menerima buy back emas batangan, asalkan terjamin keasliannya dan memiliki sertifikat.

Harga tawaran emas Antam di toko emas bisa jadi berbeda-beda tergantung pada keputusan pedagang emas tersebut.

Bisa jadi harga buy back untuk toko emas berada lebih tinggi dari 97% atau bahkan di bawah 95% dari harga pasar. Oleh karena itu, sebaiknya anda mengecek terlebih dahulu harga pasaran sebelum menjual emas batangan anda.

4. Menjual Emas Antam di Kantor Pusat Antam

Kantor pusat PT Antam bisa menjadi tempat yang sangat terpercaya, jika anda ingin buy back Antam.

Caranya cukup mudah. Anda hanya harus mendatangi kantor pusat bisnis PT Antam yang berada di Gedung Graha Dipta, Jalan Pemuda No. 1 Pulo Gadung, jakarta.

Pastikan anda mendatangi kantor pusat Antam di hari dan waktu pelayanan, yaitu dari Senin – Jumat pukul 09.00 – 12.00.

Sama seperti tempat-tempat jual beli emas resmi dari PT Antam, harga buy back di kantor pusat PT Antam juga sebesar 95% dari harga pasar.

5. Menjual Emas Antam di Kantor Cabang Antam

Selain di kantor pusat PT Antam, anda juga bisa melakukan buy back atau menjual emas Antam di berbagai kantor cabang yang tersebari di berbagai kota besar.

Adapun kota-kota besar yang terdapat kantor cabang PT Antam selain Jakarta adalah di Balikpapan, Bandung, Banjarmasin, Denpasar, Makassar, Medan, Palembang, Semarang, Surabaya, dan Yogyakarta.

Pastikan anda mendatangi kantor pusat Antam di hari dan waktu pelayanan, yaitu dari Senin – Jumat pukul 09.00 – 12.00.

Sama seperti di kantor pusat, harga buy back emas Antam di berbagai kantor cabang adalah senilai 95% dari harga pasar.

6. Menjual Emas Antam Melalui Situs Marketplace

cara menjual emas antam di toko emas

Anda bisa menjual emas Antam yang anda miliki melalui berbagai situs marketplace, seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan lain-lain.

Untuk harga jual di situs marketplace ini cukup beragam dan tidak ada patokan sama sekali. Anda bisa buy back emas Antam dengan mengikuti harga pasar atau di bawahnya sesuai dengan pertimbangan anda sendiri.

Jangan lupa juga untuk menyertakan sertifikat di dalam paket penjualan.

7. Menjual Emas Antam di Bank Syariah

Anda juga bisa melakukan penjualan atau buy back emas Antam dengan cara mendatangi berbagai bank syariah yang ada di kota anda.

Karena mayoritas bank syariah yang ada memang melayani transaksi jual beli emas Antam.

Pastikan anda membawa emas dan sertifikatnya untuk transaksi penjualan di bank-bank syariah tersebut.

Untuk harga buy back yang diterapkan oleh bank syariah biasanya sama dengan harga buy back di PT Antam atau 95% dari harga pasar. Namun bisa jadi berbeda karena tergantung pada kebijakan pada setiap bank.

8. Menjual Emas Antam Melalui Situs Logam Mulia

Situs Logam Mulia memang melayani transaksi jual beli emas secara online, termasuk emas Antam dengan harga yang baik.

Untuk transaksi buy back sendiri, anda bisa menjualnya secara online dengan pengiriman emas langsung ke Butik Emas Antam dengan jasa ekspedisi yang tersedia.

Setelah produk diterima, anda akan mendapatkan uang yang langsung akan ditransfer ke rekening terdaftar.

Jadi semua proses penjualan tersebut adalah secara online tanpa harus repot meninggalkan rumah.

Baca Juga:

Ada banyak sekali cara yang bisa ditempuh jika anda hendak menjual emas Antam. Jadi jangan takut berinvestasi emas hanya karena takut akan susah menjualnya di kemudian hari. [BH/CS]

Tinggalkan komentar