8 Peluang Usaha yang Belum Banyak Pesaing, Tapi Menguntungkan

Sharing is caring!

Peluang Usaha yang Belum Banyak Pesaing ~ Usaha apa saja yang pesaingnya sangat sedikit, namun tetap dibutuhkan dan menguntungkan? Jawabannya ada di bawah ini!

BisnisHandal.com, Untuk memulai sebuah bisnis dan berharap jadi sukses memang membutuhkan sebuah pertimbangan yang matang.

Selain pertimbangan akan modal usaha dan analisa risiko, penting juga bagi seorang pebisnis pemula untuk mengetahui seberapa kuat kompetitor dalam bisnis serupa.

Jika anda memiliki modal yang cukup besar dengan strategi bisnis yang baik, maka akan jauh lebih mudah dalam memulai sebuah bisnis dan memenangkan persaingan pasar.

Akan tetapi, kondisinya tentu berbeda jika ternyata anda hanya memiliki modal pas-pasan. Untuk kondisi seperti ini, akan sangat bijak jika anda memilih usaha yang kompetitornya masih sedikit.

Dengan demikian, anda akan lebih mudah mendapatkan pelanggan dengan meminimalisir persaingan pasar dan memperbesar peluang anda untuk sukses di masa mendatang.

8 Peluang Usaha yang Belum Banyak Pesaing Tapi Sangat Dibutuhkan dan Menguntungkan

Berikut ini adalah 8 peluang usaha yang belum banyak pesaing sebagai rekomendasi untuk anda yang sedang mencari ide bisnis yang belum banyak kompetitornya namun tetap menguntungkan.

1. Peluang Usaha Pet Grooming

usaha di luar negeri yang belum ada di indonesia

Pet grooming merupakan salah satu peluang usaha yang belum banyak pesaing saat sekarang ini. Meski demikian, bukan berarti bahwa bisnis yang masih jarang digeluti satu ini tidak menjanjikan.

Justru sebaliknya, dengan branding yang tepat dan pelayanan yang baik, usaha pet grooming bisa menjadikan anda jutawan dalam waktu yang tidak berapa lama.

Selain belum ada banyak pesaing, usaha pet grooming juga nantinya akan memiliki pasar spesifik dan loyal dari kalangan menengah ke atas.

Yang perlu anda lakukan hanyalah kontrol terhadap layanan yang anda berikan. Semakin baik layanan anda, maka anda akan mendapatkan feedback yang baik dari pelanggan anda.

2. Peluang Usaha Jualan Makanan Sehat

Ide peluang usaha yang belum banyak pesaing berikutnya adalah jualan makanan sehat.

Memang benar ada begitu banyak makanan yang dijual di pasaran. Tetapi apakah semuanya adalah makanan yang menyehatkan? Belum tentu. Karena beberapa makanan yang laris justru mengandung kalori dan lemak berlebih yang tidak baik untuk kesehatan.

Maka dari itu, usaha makanan sehat sebetulnya bisa menjadi celah yang baik untuk masuk ke pasaran dengan campign yang tepat mengenai pentingnya mengkonsumsi makanan yang sehat.

Tidak hanya campign yang tepat sasaran, tetapi juga kualitas dan cita rasa yang harus betul-betul anda perhatikan. Anda harus betul-betul membranding makanan yang anda jual tersebut sebagai makanan yang benar-benar menyehatkan.

3. Peluang Usaha Bisnis Barang Antik

Bisnis barang antik juga bisa menjadi peluang usaha yang persaingannya sedikit namun sangat menguntungkan.

Ini karena bisnis barang antik adalah usaha yang jarang rugi dan memiliki pasar yang spesifik namun loyal.

Dengan barang antik yang bisa berupa barang apa saja dan harga jual yang semakin mahal seiring dengan bertambahnya waktu, anda tidak perlu khawatir akan menderita kerugian dalam bisnis ini.

Apalagi dengan berkembangnya teknologi digital pada saat ini yang memungkinkan anda untuk berbisnis barang antik via online juga. Dengan demikian, pasar yang akan dijangkau akan lebih luas lagi.

4. Peluang Usaha Jasa Dekorasi Taman

usaha yang jarang rugi

Di luar negeri, jasa seorang dekorator taman bisa dihargai dengan sangat tinggi tergantung pada hasil kerja dan pengalamannya.

Untuk di Indonesia sendiri, jasa dekorasi taman bisa menjadi peluang usaha yang belum banyak pesaing namun sangat menguntungkan.

Jika ingin serius menjalankan usaha yang masih jarang tapi menguntungkan satu ini, anda bisa memanfaatkan bantuan Instagram sebagai promosi.

Anda bisa memasukkan contoh desain taman pada akun Instagram anda beserta nomor kontak yang bisa dihubungi. Dengan demikian, calon konsumen yang tertarik akan langsung menghubungi anda lewat telepon atau sosial media.

5. Peluang Usaha Jasa Pembuat Aplikasi Mobile

Seiring perkembangan teknologi di mana setiap orang tidak bisa lepas dari keberadaan smartphone, maka berbagai aplikasi pintar juga ikut berkembang.

Ada banyak sekali aplikasi yang dikembangkan untuk para pengguna smartphone dan bisa diunduh sesuai dengan kebutuhan.

Semakin populer dan banyak diunduh sebuah aplikasi, maka semakin banyak pula pundi-pundi uang yang didapat oleh si pembuat aplikasi.

Akan tetapi, tidak semua orang bisa membuat aplikasi mobile meskipun sudah memiliki ide yang sangat brilian.

Maka dari itu, disinilah dibutuhkan seseorang yang mampu membuat aplikasi mobile. Selain sebagai peluang usaha yang belum banyak pesaing, seorang pembuat aplikasi mobile akan dihargai sangat tinggi jasanya.

Jadi, untuk anda yang memiliki latar belakang IT, tidak ada salahnya mencoba ide usaha kreatif dan inovatif satu ini.

6. Peluang Usaha Kerajinan Daur Ulang

Peluang usaha yang belum banyak pesaing berikutnya yang sangat recommended adalah kerajinan daur ulang.

Meskipun termasuk salah satu bisnis yang jarang digeluti, nyatanya usaha kerajinan daur ulang mampu menjadi bisnis yang sangat menguntungkan dengan modal kecil.

Dengan kreativitas dan strategi pemasaran yang tepat, banyak usaha kerajinan daur ulang yang berawal dari usaha rumahan tetapi mampu menerobos hingga pasar internasional.

Jadi untuk anda yang memiliki kreativitas tinggi, jangan takut untuk mencoba ide usaha kreatif dan inovatif satu ini.

7. Peluang Usaha Masker Motif

ussaha yang masih jarang tapi menguntungkan

Beberapa bulan belakangan ini, dengan wabah Virus Corona yang terus merebak, kebutuhan akan masker sudah tidak bisa dipisahkan lagi dalam kehidupan sehari-hari. Apalagi untuk orang-orang yang lebih banyak menghabiskan waktu beraktivitas di luar ruangan.

Dengan banyaknya kebutuhan akan masker, banyak yang melihatnya sebagai sebuah peluang usaha. Salah satunya adalah menciptakan masker dengan aneka motif keren dan menarik.

Ternyata masker dengan motif-motif keren cukup mendapat respon positif dari masyarakat karena model, motif, dan warnanya yang variatif.

Anda yang sedang mencari peluang usaha yang belum banyak pesaing juga tidak boleh ketinggalan dari viralnya usaha masker motif ini.

8. Peluang Usaha Jasa Videografer

Saat ini profesi sebagai Youtuber memang sedang digandrungi oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang tua tanpa memandang status sosial dan profesi mereka.

Hal ini tidak lepas dari banyaknya orang yang telah sukses menjadi Youtuber dengan penghasilan yang fantastis meskipun ada yang berusia cukup muda.

Menjamurnya para Youtuber di Indonesia telah mendorong terciptanya usaha jasa videografer sebagai peluang usaha yang belum banyak pesaing namun tetap menguntungkan.

Untuk videografer saat ini akan lebih disukai jika anda juga memiliki drone untuk pengambilan gambar dari udara. Dan pastikan juga anda menguasai teknik editing video sebelum terjun menjadi seorang videografer.

Baca Juga:

Beberapa peluang usaha yang belum banyak pesaing di atas sangat direkomendasikan untuk anda yang memulai bisnis dengan modal terbatas namun memiliki kreativitas tanpa batas. [BH/CS]

Tinggalkan komentar